Kamis, April 04, 2013

Perjuangan Panjang "Menyelamatkan Ibu, Bayi dan Balita"

Waduh .. Cukup lama saya nggak menulis di blog ini, kangen juga  :)
Sore menjelang maghrib tiba-tiba ada pesen via BB ada yang koment di blog ini dari Anonim (maturnuwun sudah mengusik saya utk menulis lagi di blog ini ya mas/jeng he he)

Oke saya coba merefkeksikan aja kegiatan saya bareng teman-teman terkait dengan upaya menurunkan jumlah kematian ibu, bayi dan balita yang saat ini masih tinggi di Indonesia. Kegiatan ini merupakan bagian dari hasil kerjasama beberapa perguruan tinggi dengan Unicef dimulai setahun yang lalu dan harapannya bisa terus sampai 2015 sesuai dengan batas akhir pencapaian target MDG's.

Resume dari potret perjalanan yang sudah kami tempuh sejak beberapa tahun terakhir  ini saya buat dalam bentuk power point  dan saya upload via slideshare dengan alamat sbb :
http://www.slideshare.net/mobile/spjati/perjuangan-panjang-menurunkan-angka-kematian-ibu-dan-bayi

Maaf jika tidak bisa menguraikan satu per satu disini dan memang tidak perlu melakukan itu, takutnya malah makin membosankan yang baca .. :)

Sabtu, Agustus 18, 2012

Lebaran 2012

Alhamdulillah setelah hampir sebulan penuh melaksanakan puasa, tahun ini lebaran keluarga besar akan dilakukan tepat sehari sebelum idul fitri. Suasananya sungguh beda karena masih berpuasa saat acara salam salaman (dulu saat masih ada almarhum bapak dan ibu disebut sungkeman).

Namun bedanya gak banyak kok .. hanya gak boleh sambil makan kupat opor ayam dan sambel goreng ati sebagai menu tradisional lebaran, atau sekedar ngemil putri salju atau kastengel sambil menyeruput kopi.

Seperti tahun lalu semua acara dirancamg dan dilaksanakan oleh panitia yang 100% hasil dari anak-anak sendiri, banyak lomba dan permainan yang begitu kreatif, menyegarkan dan tentu saja ngangeni.  Sengaja tradisi ini dipertahankan agar diantara mereka (panitia) terus tercipta interaksi yang meski singkat/insidental namun tetap bisa lugas dan positif  untuk memupuk solidaritas dan keeratan hubungan lahir bathin sebagai satu keluarga besar. Selanjutnya setelah acara salam salaman dan berbagai games, maka sorenya akan diakhiri dengan nyekar bareng ke makam almarhum bapak dan ibu di TPU Bergota. Semoga acara lebaran dari pagi ini sampai sore bisa sukses dan membawa keberkahan untuk kita semua, aamiin. Akhirnya saya sekeluarga mengucapkan :

SELAMAT IDUL FITRI 1433 HMINAL AIDIN WAL FAIDZINMOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN.